8/17/2014

Ada yang aneh dari teks Proklamasi Indonesia !

Leave a Comment
Teks Proklamasi asli yang ditulis tangan oleh Ir. Soekarno


Teks Proklamasi Indonesia diketik oleh Sayuti Melik dari naskah asli teks Proklamasi Indonesia yang ditulis tangan oleh Bung Karno. Pada teks Proklamasi tersebut, ada sebuah keanehan yang tercantum di dalamnya.
Anda pasti tahu dengan kedua gambar – diatas dan dibawah ini. Lalu, apanya yang aneh dalam gambar teks Proklamasi tersebut?





Teks Proklamasi yang diketik oleh Sayuti Melik

Coba Anda lihat baik-baik, perhatikan tanggal yang ada disana. Tertera tulisan : “Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen ’05″
Lho kok bisa tahun 05, ya? Memangnya Indonesia merdeka tahun 1905 atau 2005? Harusnya khan 1945?
Aneh bukan? Mau tahu sebabnya ???

Penyebabnya adalah :
Angka 05 tersebut merupakan kependekan dari tahun 2605. Wah, kok semakin jauh, sich? Tenang dulu, belum selesai penjelasannya. Bisa terjadi demikian, karena saat itu di Jepang adalah tahun 2605 Showa (tahunnya Jepang = Showa) yang sama dengan tahun 1945 masehi.
Begitu ceritanya. Jadi, kalau Anda melihat juga teks Proklamasi yang ada dipecahan uang Rp100.000,- Anda sudah tahu penyebabnya. Semoga tidak menjadi aneh lagi sekarang.


Source: http://siradel.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar